06 Juli 2010

Teknik Informatika Bilingual angkatan 2007 Kuliah 1 Semester di Universiti Teknologi Malaysia

Mahasiswa program studi Teknik Informatika kelas Bilingual angkatan 2007 Fasilkom Unsri tiba di Skudai, Johor pada tanggal 1 Juli 2010 sejumlah 69 orang untuk mengikuti kuliah satu semester di Fakulti Sains Komputer dan Sistem Maklumat (FSKSM) Universiti Teknologi Malaysia (UTM). Perkuliahan akan dimulai pada tanggal 12 Juli dan berakhir pada tanggal 13 Nopember 2010. Dari 69 orang mahasiswa tersebut terdiri dari 35 orang lelaki ditempatkan di Hostel K14 dan K15, dan 34 orang perempuan ditempatkan di Hostel K9.


Mahasiswa mengikuti kuliah berdasarkan mata kuliah yang dipilih sebelum berangkat ke UTM dan mendapat persetujuan dari rapat jurusan. Supaya mata kuliah yang dipilih mahasiswa sesuai dengan kompetensi dan sasaran yang ingin dicapai oleh jurusan Teknik Informatika. Jumlah sks yang boleh diambil oleh mahasiswa terletak pada kisaran 12 sampai 18 sks. Mahasiswa ini akan mengikuti kuliah di kelas internasional, agar mereka dapat berinteraksi dengan mahasiswa dari berbagai bangsa, seperti dari Iran, Irak, Yaman, Sudan, Somalia, dan lain sebagainya.


Adapun mata kuliah yang dipilih oleh mahasiswa adalah Industrial Quality Control Technique, IT Enterpreunership, Computer Forensic, Computational Intelligence, Database Administration, Network Programming, Interactive Computer Graphics, Industrial Operation Management, Computer Graphic Modelling.


Program ini merupakan program lanjutan dari tahun 2009 yang telah mengirim mahasiswa program studi Teknik Informatika kelas Bilingual angkatan 2006 sebanyak 28 orang dengan hasil sangat memuaskan. Mereka tidak saja mendapatkan pola pembelajaran berstandar internasional, adanya kemudahan akses artikel (paper) dari berbagai jurnal internsional secara gratis, tersedia berbagai fasilitas olahraga untuk bermain futsal, bola kaki, basket, kriket, bola voli, bulu tangkis, bahkan berkudapun ada (tapi berkuda ini harus bayar). Untuk pergi kuliah tersedia shuttle bis yang tidak perlu bayar lagi. Untuk keamanan setiap pintu gerbang dijaga secara 24 jam, sehingga mahasiswa keluar atau masuk kampus tidak boleh melibihi pukul 10 malam. Bila mereka melakukan itu, akan ditangkap oleh petugas keamanan dan diselesikan menurut aturan yang berlaku di UTM.

Tidak ada komentar: